Minggu, 29 Juli 2012

LSI : Posisi Demokrat Diambil Alih Golkar


LSI :  Posisi Demokrat Diambil Alih Golkar

Partai Demokrat semakin menjauh dari persoalan suaranya pada 2009. Elektabilitas demokrat turun dari 20.5 % ke angka 11.3%,”ujar peneliti  dari lingkaran survey Indonesia Adjie Alfaraby. LSI di awal Juni 2012 menggunakan metode multistage random sampling dengan jumlah responden awal 1.200 orang yang dilengkapi juga dengAn riset kualitatif FGD dan indepth.
Lsi sudah memperingatkan demokrat untuk menengok dan mengevaluasi dirinya. Pendapat elekstabilitas demokrat ini karena kasus Wisma Atlit dan Hambalanng yang menyandera partai,karenanya elektabilitas 10% dan akan menjadikannya sebagai partai papan tengah. Dan berdasarkan hasil survei tersebut posisi demokrat berada dibawah partai Golkar ( 20.9 ) dan partai Demokrasi Indonesia perjuangan ( 14 ) dengan hasil ini , Golkar menunjukkan trend yang terus menanjak dan berpotensi akan keluar sebagai pemenang pemilu pada 2014 nanti.
Tentang calon presiden pada pilpres 2014, berdasarkan survei terbaru LSI itu muncul tiga nama terkuat yaitu ketua umum PDI-P Megawati Soekarnoputri , ketua dewan pembina Gerindra Prabowo Subianto dan ketua umum Golkar Aburizal Bakrie. Bahkan faktor popularitas menopang ekstabilitas naik, sehingga popularitas juga turut menjadi alternatif penting dalam promosi parpol.

Sumber : Warta Kota, Senin 18 Juni 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar